04/04/19

Belanja baju murah untuk anak perempuan itu mudah...? Cek dulu keempat hal ini...

belanja baju murah


Aku sih kurang setuju dengan pendapat yang mengatakan kalau belanja baju murah untuk anak perempuan itu mudah, karena kenyataannya memang tidak semudah yang dibayangkan oleh kebanyakan orang. Baju anak perempuan yang memiliki lebih banyak variasi model dibanding baju untuk anak laki-laki itu justru malah membuat pemilihan nya jadi agak sedikit sulit.

Aku sendiri telah merasakannya langsung kesulitan tersebut. Ketika memilih baju untuk kedua jagoanku, paling tidak aku hanya akan dihadapkan pada pilihan seputar warna serta dua jenis model busana saja, kaos atau kemeja, sementara saat harus belanja baju murah untuk anak perempuan seperti Nada, aku seolah ‘dipaksa’ untuk memilih busana dari ratusan jenis model baju anak.

Nah agar lebih mudah dalam memilih busana untuk anak perempuanku tersebut, biasanya aku akan memperhatikan terlebih dulu beberapa hal berikut ini,

1. Pilih busana yang sesuai dengan usia anak


Perkembangan model busana belakangan ini memang seolah tak terkendali. Tak jarang kita pun akan menemukan pakaian anak dengan model yang biasa dipakai oleh orang dewasa. Namun disini aku sih berprinsip, meski model-model busana itu akan terlihat cantik jika dipakai oleh anak, tapi sebisa mungkin aku akan selalu mengembalikan busana anak yang akan aku pilih pada fitrahnya sendiri yang lebih identik dengan kecerian warna serta motifnya saja.


Belanja baju murah


2. Pilih busana yang nyaman, Branded jadi nilai plus


Poin terpentingnya adalah kenyamanan bahan yang digunakan dalam busana anak tersebut, namun aku katakan branded bisa menjadi nilai plus adalah karena sampai sekarang aku tidak memungkiri kalau barang branded memang lebih diminati termasuk oleh para ibu yang ingin memberikan hal terbaik pada putrinya sepertiku ini. Selain itu, baju branded biasanya sudah tidak diragukan lagi kenyamannya bukan...?!

3. Pilih busana dengan label perawatan yang lengkap


Poin ini agak jarang diperhatikan oleh orang banyak, namun karena dulu aku pernah bekerja di sebuah perusahaan garment, aku jelas paham betul akan pentingnya keberadaan label perawatan pada baju anak itu. Meski sebenarnya teknik perawatan busana tersebut bisa langsung diketahui sesaat ketika kita memegang busana itu, namun keberadaan label perawatan tetap penting untuk beberapa hal yang sering kita lupakan, seperti petunjuk apakah boleh dicuci dengan mesin cuci atau tidak misalnya.


Belanja baju murah


4. Cari tempat belanja baju murah di jakarta dan jadikan tempat favorit


Ibarat mencari jarum emas di tumpukan jarum perak, begitu ungkapan yang pas untuk menggambarkan situasi ini. Agak susah untuk menemukan nya karena kita harus menelusuri satu per satu tempat belanja murah di Jakarta, namun tetap bukan hal mustahil untuk kita lakukan.


Factory Outlet di Mangga 2 Square mampu mengakomodir kebutuhan belanja baju murah di Jakarta


Yup aku paham betul kalau di Jakarta memang bertabur tempat belanja murah, sayangnya tidak semua tempat belanja baju murah itu bisa mengakomodir keempat hal yang biasa aku perhatikan saat membeli busana anak tadi. Setelah melalui serangkaian survey yang cukup melelahkan, akhirnya aku menemukan one stop solution untuk berbelanja baju anak di Jakarta, tepatnya di beberapa Factory Outlet Jakarta yang ada di dalam Mangga 2 Square.


Belanja baju murah


Factory outlet yang terkenal dengan kualitas baju-baju branded itu ternyata tidak hanya bisa kita temui di Bandung saja, setidaknya ada 8 factory outlet ternama yang telah hadir di Mangga 2 Square loh sejak 15 februari 2018 lalu, diantaranya adalah Premier, Amira Factory Outlet, Fifth Avenue,DSE, Chois FO, Raja FO, Super Bazzar dan Publicity.  

Mangga 2 Square memang sedang melakukan pembenahan khusus dan tidak berhenti melakukan upaya transformatif dengan menjadikan trade mall yang telah beroperasi sejak 2015 ini sebagai pusat factory outlet. Nah dari ke delapan factory outlet yang ada di Mangga 2 Square tersebut, aku merekomendasikan tiga factory outlet untuk dijadikan tempat favorit saat berbelanja baju anak murah di Jakarta, yaitu Amira Factory Outlet, Super Bazzar, dan Publicity. Namun pemilihan ketiga factory outlet ini tidak lantas menjatuhkan 5 FO lain loh ya, kebetulan saja secara pribadi aku memang suka berbelanja di ketiga factory outlet ini dengan keunggulannya masing-masing.  

Amira Factory Outlet

Belanja baju murah


Satu hal yang paling aku suka dari Amira Factory Outlet ini adalah banyaknya variasi model busana anak yang ditawarkan. Selain itu Berbelanja di Factory outlet ini terbilang cukup nyaman karena lokasinya yang luas serta memiliki jarak yang cukup memadai antara satu area dengan area lainnya sehingga kita tidak akan merasa ‘sesak’ saat berbelanja baju anak di Amira Factory Outlet ini.

Super Bazzar


Menurutku Super Bazzar ini bisa dikatakan sebagai factory outlet yang paling mendukung kata ‘belanja baju murah’, karena sistem harga murah yang ditawarkannya benar-benar akan membuat kita kalap. Sebagian besar busana yang ditawarkan di Super Bazzar ini memiliki satu harga, makin banyak busana yang dibeli maka biaya yang dikeluarkan pun akan semakin murah.


Belanja baju murah


Publicity


Nah kalau Publicity ini adalah factory outlet yang paling mendukung trend ter up to date dalam busana anak. Menariknya adalah di Publicity ini kita juga bisa sekalian berbelanja busana untuk seluruh anggota keluarga lain dengan model yang keren abis menurutku.

O iya di kedua factory outlet yang tadi udah aku sebutkan kita juga bisa sekalian membeli busana untuk anggota keluarga yang lainnya sama seperti di Publicity ini, namun secara pribadi aku berpendapat, Publicity yang paling pas untuk hal ini. Semua kembali lagi ke selera masing- masing sih ya.

Daya tarik lain dari Mangga 2 Square

Belanja baju murah


Selain daya tarik ketiga dari delapan factory outlet yang ada di Mangga Dua Square tersebut, lokasi Mangga 2 Square yang terbilang cukup strategis serta mudah di akses ini membuatku makin yakin untuk menjadikan Mangga 2 Square sebagai tempat favorit belanja di Jakarta. Lokasinya yang terletak di jl Gunung sahari no 1, pademangan, Jakarta Utara tersebut bisa diakses dengan berbagai moda transportasi publik, seperti Commuter Line dan Trans Jakarta.

O iya untuk mengukuhkan diri sebagai tempat belanja baju murah di Jakarta, Mangga 2 Square pun rutin melakukan promo menarik, salah satunya adalah program Grebek FO setiap minggunya. Grebek FO ini adalah kejutan diskon spesial hingga 70% yang diberikan pada pengunjung saat tertangkap tim grebek. Pemilihan pengunjungnya sendiri dilakukan secara random jadi tidak pernah tau siapa yang akan tertangkap di Grebek FO ini.


Belanja baju murah


Dan poin terakhir yang membuatku tertarik dengan Mangga 2 Square ini adalah karena meski Mangga 2 Square ini telah menjadi pusat factory outlet ternama di Jakarta, Mall ini tetap memberikan kesempatan pada para pebisnis dan start up untuk bisa memiliki kios sendiri yang bersertifikat hak milik.

Harga yang ditawarkan untuk sebuah kios di Mangga 2 Square ini pun cukup menarik loh, kalau beli tunai mulai Rp 400 jutaan dengan luas standar 2 x 3 m. Sementara untuk yang mau memilih cara mencicil bisa dengan DP Rp 10 juta saja sudah bisa langsung berjualan, selanjutnya cicilan Rp 60 ribuan/hari atau 1,8 juta sebulan. Selama tiga tahun cicilan akan menyesuaikan sampai kurang lebih Rp 2 jutaan sebulan. Jadi Mangga 2 Square ini seperti paham betul kalau yang namanya baru membuka usaha itu tidak langsung serta merta memiliki keuntungan besar untuk bayar cicilan toko, nah setelah usaha tersebut berhasil ‘berdiri’ barulah cicilan itu disesuaikan agar bisa cepat selesai.

Belanja baju murah


Dari sekian banyak daya tarik di Mangga 2 Square ini akhirnya  membuatku semakin yakin menjadikannya sebagai tempat favoritku berbelanja baju murah di Jakarta. Nah buat kalian yang ingin tau lebih jauh soal Factory Outlet di Mangga 2 Square ini bisa langsung follow aja akun instagramnya di https://www.instagram.com/mangga2square Kalau kalian bagaimana nih...? Punya tempat favorit sendiri kah untuk berbelanja baju anak...? Atau sama sepertiku yang sudah jatuh hati dengan Mangga 2 Square...? Share yuk di kolom kometar...

0 comments:

Posting Komentar