13/06/19

Perhatikan keenam tips ini dulu sebelum kalian ingin membeli mobil bekas




Rasanya tak salah jika aku mengatakan kalau memiliki mobil pribadi itu bukan lagi sebatas keinginan semata, tapi  merupakan kebutuhan setiap keluarga yang memiliki anak lebih dari satu, seperti keluargaku ini. Ya, Saat kendaraan roda dua sudah tak mampu lagi membawa seluruh anggota keluarga, itu berarti sudah waktunya kita memikirkan untuk membeli mobil.

Seiring dengan hal tersebut, ada dilema tersendiri yang mungkin akan timbul menyertainya, dilema apakah akan membeli mobil dalam keadaan baru atau bekas, karena harus diakui bahwa kedua pilihan tersebut memang memiliki sisi baik dan buruknya. Nah dalam hal ini aku lebih menyarankan agar semua dikembalikan lagi pada tujuan awal ketika  ingin membeli mobil.

Sebagian orang sering beranggapan kalau membeli mobil itu merupakan investasi, namun menurutku hal tersebut terasa agak kurang tepat , karena harga mobil baru, akan menurun drastis jika kita menjualnya dalam keadaan bekas, meski masih dalam rentang waktu yang dekat sekalipun. Hanya saja membeli mobil bekas pun tidak semudah yang dibayangkan, ada banyak hal yang harus dipertimbangkan saat kita akan membeli mobil bekas agar tidak menyesal di belakang hari. 

Berdasarkan hasil rangkuman ku dari berbagai sumber, ada beberapa tips yang bisa diterapkan saat akan membeli mobil bekas, berikut diantaranya,


1. Cek Eksterior Mobil

Hal pertama yang harus menjadi perhatian kita saat akan membeli mobil bekas adalah selalu cek tampilan body luar mobil  secara detail. Apakah ada bagian bagian yang penyok, lepas, kendor, atau tergores, Karena biar bagaimanapun tampilan body luar adalah hal utama yang akan dilihat orang lain saat kita melintas di jalan jalan ibu kota. Jadi ya mobil yang akan kita beli harus tampak kece dong pastinya.



2. Cek interior mobil

Hampir sama dengan eksterior mobil, kita pun harus mengecek bagian interior mobil dengan lebih seksama.  Cek lagi apakah bagian jok mobil ada yang robek atau rusak, apakah ac atau sound systemnya bekerja dengan baik dan bagian lainnya. Bagian interior ini pun amat penting, agar kita nyaman saat menggunakannya nanti.



3. Cek keadaan mesin

Ini jelas tidak kalah penting ya. Sebagus apapun eksterior dan interior mobil, kalau mesinnya tidak bagus ya akan percuma saja. Nah untuk mengecek bagian mesin ini, baiknya sih kalau kita juga mengajak  mekanik khusus yang kita percaya untuk mengecek nya langsung, kecuali kalau kita sendiri memang mengerti soal mesin mobil.


4. Cek kelengkapan surat surat nya

Cek semua surat surat yang berkaitan dengan mobil yang akan kita beli, dari mulai stnk,sampai bpkb.
Jangan lupa juga untuk mengecek  masa berlaku pajak nya agar kita bisa persiapkan perpanjangannya.


5. Cari pembanding

Rajin rajin cari pembanding harga dari satu tempat ke tempat lain. Kalau malas jalan dari satu showroom ke showroom lainnya,kita bias melakukan cek secara online saja. Jadi kita bisa mendapatkan harga termurah dengan merk dan tahun yang sama.


6. Cari penjual yang terpercaya

Penjual yang sudah dapat dipercaya akan memudahkan kita bila kelak ada masalah dari mobil yang kita beli. Saat ini sudah banyak sekali marketplace yang terpercaya dalam hal jual beli mobil bekas, salah satunya adalah di Caroline-id.



For your information, Caroline-id ini merupakan situs yang dapat mempertemukan penjual dan pembeli mobil dengan harga yang transparan dan kualitas terpercaya. Menariknya adalah, Caroline-id memiliki tim inspektor khusus yang terlatih dan handal untuk melakukan pengecekan langsung pada setiap mobil yang akan dijual di Caroline-id sehingga para pembeli akan lebih nyaman karena mengetahui secara jelas dan transparan tentang kondisi mobil tersebut. 

Tak hanya itu saja, ada berbagai fitur dan keunggulan di Caroline-id yang bisa diandalkan seperti transparansi harga, kelegalannya yang langsung diawasi oleh OJK, hingga pilihan pembayarannya apakah ingin secara tunai atau kredit.



Kurang lebih itulah beberapa tips yang harus kalian perhatikan saat akan membeli mobil bekas, jadi ga usah takut lagi deh untuk membeli mobil bekas, asal sesuai dengan prosedur dan memperhatikan tips tips tersebut, insya Allah mobil idaman dengan harga cantik pun akan bisa didapatkan dengan mudah. 

0 comments:

Posting Komentar