25/04/20

Tips Mendekorasi Ulang Rumah Agar Tidak Bosan Saat Harus di Rumah Aja




Ketika himbauan untuk tetap berada di rumah saja mulai digaungkan oleh pemerintah, otakku pun langsung berpikir keras bagaimana caranya agar tetap bisa ‘bertahan’ di industri kreatif yang sedang aku geluti saat ini. Aku jelas sudah tidak bisa lagi mengandalkan café-café cantik nan instagramable itu untuk mengisi laman sosial media yang menjadi ‘ladang penghasilan’ ku, karena hampir bisa dipastikan café-café tersebut terpaksa tutup atau tidak melayani makan di tempat karena adanya PSBB ini.

Jadi memang harus ada cara lain yang kulakukan untuk bisa terus menelurkan konten-konten tersebut tanpa harus keluar dari rumah. Salah satu cara yang terpikirkan olehku adalah mendekorasi ulang rumah mungil kami itu agar terlihat layak dijadikan studio foto kecil-kecilan. Namun, mengingat besarnya biaya yang harus dikeluarkan, tentu tidak semua ruangan kami dekorasi ulang, hanya bagian-bagian tertentu saja.

Medekorasi ulang rumah di masa saat kita memang harus terus-menerus erada di dalam rumah ini memang terbilang penting. Selain bisa menjadi ‘tempat kerja’ baru sepertiku, mendekorasi ulang rumah ternyata juga membuat penghuninya lebih sehat jasmani dan rohani. Tanpa sadar saat melakukan dekorasi ulang rumah, kita juga kan melakukan ‘bersih-bersih’ juga, dan jika rumah sudah rapih tentu akan meminimalisir dampak stress akibat terlalu lama diam di rumah.



Nah, berdasakan pengalaman ku terseut, ada beberapa tips hasil rangkumanku untuk kalian semua yang mungkin juga ingin melakukan dekorasi ulang rumah sepertiku, berikut diantaranya,

 1.       Manfaatkan barang dan furniture yang ada saja.


Iyes, jangan langsung terburu-buru memborong furniture baru demi mendapat suasana yang lebih fresh di rumah ya… Ingat, kita tidak pernah tau sampai kapan pandemi ini akan selesai, jadi sebisa mungkin uang yang dimiliki harus benar-benar dimaksimalkan pemanfaatannya. Alih-alih membeli furniture baru, coba tengok dulu furniture yang kita miliki di rumah, mungkin kita bisa saling menukar tempat nya saja atau mungkin juga di-cat ulang agar terlihat seperti baru.

2.       Lakukan DIY printilan dekorasi


Percayalah, banyak aksesoris dekoasi yang sebenarnya bisa kita buat sendiri di rumah. Selain jadi lebih hemat, kegiatan membuat printilan dekorasi ini juga bisa menjadi kegiatan seru bersama keluarga di rumah untuk mengisi waktu selama masa PSBB ini.

3.       Rapihkan dan bersihkan


Mungkin saja, rumahmu terlihat tidak fresh karena kurang rapih dan bersih. Jadi kegiatan merapihkan dan memersihkan rumah ini juga bisa memberikan suasana baru loh. Kalau sudah rapih dan bersih kan rumah pun jadi lebih cantik pastinya.



4.       Cat ulang dengan warna favoritmu


Cat tembok bisa dibilang sebagai kunci utama untuk mendapatkan suasana baru di rumah. Ini hal yang aku lakukan beberapa waktu lalu demi mendapatkan ‘studio foto’ kecil- kecilan di rumah. Aku memilih warna putih saja aga terlihat lebih bersih dan nyaman.

O iya dalam pemilihan cat tembok pun seharusnya tidak dilakukan secara sembarangan yaa, percaya atau tidak, niat hati ingin memangkas pengeluaran dengan menggunakan cat tembok abal-abal malah bisa berakhir fatal dengan pengeluaran yang lebih membengkak loh. Dalam beberapa kasus, pemilihan cat tembok yang kurang bekualitas malah sampai mempengaruhi kesehatan penghuninya.



Oleh karena itu, aku menyarankan untuk benar-benar memilih cat tembok berkualitas seperti Lenkote No Odor Medicare dari Avian Brands misalnya. Cat tembok Lenkote No Odor Medicare ini merupakan cat temok premium tanpa bau dengan formulasi cat anti bakteri dan anti kuman sehingga dapat menciptakan ruangan yang aman dari pertumbuhan bakteri dan higienis bagi keluarga.

Menariknya lagi, Lenkote No Odor Medicare ini diproses dengan teknologi tinggi yang menjadikannya cat tembok tanpa bau dan ramah lingkungan. Tak tanggung-tanggung, Lenkote No Odor Medicare telah bersertifikat Green Label Singapore yang merupakan sertifikasi produk ramah lingkungan dengan kadar VOC (Volatile Organic Compound ) rendah.



Selain itu cat temok Lenkote No Odor Medicare ini juga terbukti memiliki beberapa keunggulan lain, diantaranya seperti lebih mudah dibersihkan dengan air, anti jamur dan bakteri, dan warnanya pun tidak mudah pudar.  

Jad, sudah siapkah mendekorasi ulang rumah mu…? Jangan lupa pilih cat tembok Lenkote No Odor Medicare yaa…



#NoOdorMedicare #TanpaBaudanAntiBakteri #AvianBrands #AvianUntukIndonesia

0 comments:

Posting Komentar